10 Agustus 2017
Home »
» KTM Sinyalir Tak Masuk Nominasi karena Namanya Tak Dikirim, Misbach Tuding Muammar Mungut Info di Jalan
KTM Sinyalir Tak Masuk Nominasi karena Namanya Tak Dikirim, Misbach Tuding Muammar Mungut Info di Jalan
MATARAM, klikntb.com - Tidak lolosnya nama Tgh. Muammar Arafat (KTM) masuk nominasi Bakal Calon Bupati ( Bacabup) Lombok Barat oleh Tim Penjaringan Partai Golkar untuk selanjutnya diputuskan DPP dan DPD I sebagai Bacabup yang akan diusung Partai Golkar berbuntut polemik.
TGH. Muammar Arafat mensinyalir dirinya bukan tidak mampu bersaing sehingga tersingkir dari proses ferivikasi penjaringan tapi namanya memang tidak dikirim ke DPP Partai Golkar bersama Bacabup Bacawabup lain yang mendaftar lewat partai Golkar.
Terhadap pernyataan ini Ketua Harian DPD I Partai Golkar NTB, H.Misbach Mulyadi, kepada klikntb ditemui di kantornya di jalan Sriwijaya nomor 2 Mataram, membantah keras anggapan tersebut.
Bahkan Misbah menuding TGH. Muammar Arafat mendasarkan pernyataannya itu dari informasi jalanan.
"Jadi, jangan pungut informasi di jalan, tanya partainya dong, kan dia kader partai Golkar," tukasnya.
Dan Ia juga menjelaskan bahwa nama yang mendaftar di Lombok Barat seluruhnya diserahkan ke DPP Partai Golkar. "Hasil dari semua DPD II masuk semua ke kita dan kita antar ke DPP. Dia tidak pernah bicara dengan saya," ujarnya.
Selanjutnya Misbach mengakui bahwa DPP akan memanggil seluruh Bakal Calon Bupati tersebut. "Tunggu saja DPP akan memanggil mereka semua yang sudah mendaftar. Tapi sampai sekarang belum ada keputusan," ungkapnya.
Sebagaimana diketahui berdasarkan Surat Keputusan DPD Partai Golkar Kabupaten Lombok Barat bulan November. Kep.013/GOLKAR-LOBAR/VII/2017 Tentang Penetapan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Lombok Barat dari partai Golkar tahun penjaringan 2017. Bakal Calon Bupati tersebut yakni H.Fauzan Khalid (Bupati Lombok Barat), H.M.Izzul Islam (Ketua Partai Perindo), Muammar Arafat (Anggota DPRD Provinsi NTB), Naufal F. Farinduan (Pengurus Partai Golkar), Lalu Sajim Sastrawan (PNS). Sementara Bakal Calon Wakil Bupati Sumiatun (Ketua DPRD Kabupaten Lombok Barat), Umar Sa'id (Anggota DPRD Provinsi NTB), Lalu Hermayadi (Anggota DPRD Lombok Barat), M.Zulkarnain (Anggota DPRD Lombok Barat), Lalu Ahmad Yani (PNS).
Una
0 komentar:
Posting Komentar